JSMedia – Bagi Anda pengguna Android, pastinya sudah tidak asing lagi dengan istilah Custom ROM Android. Custom ROM sendiri adalah sebuah sistem operasi Android yang tampilan bawaannya sudah dimodifikasi. Custom ROM juga dapat dikatakan sebagai firmware alternatif untuk mengganti firmware bawaan pada perangkat Android Anda yang sudah error.
Namun tidak semua orang mengerti cara memasang Custom ROM di perangkat Android. Hal ini dikarenakan memang Custom ROM hanya akan digunakan jika terjadi masalah pada firmware bawaan HP atau memang sudah bosan dengan sistem operasi bawaannya. Agar lebih jelas lagi, di bawah ini kami berikan beberapa penjelasan mengenai Custom ROM pada HP Android.
5 Custom ROM Android Terbaik
1. Paranoid Android
Custom ROM pertama yang dapat Anda coba gunakan yaitu Paranoid Android. Custom ROM ini sendiri pun dapat memberikan sebuah tampilan yang berbeda dibandingkan dengan sistem operasi bawaan Android.
Paranoid Android pun memiliki berbagai macam fitur tambahan yang tidak dimiliki oleh sistem operasi bawaan Android.
Salah satu fitur unggulan yang terdapat di custom ROM ini adalah fitur Pie Control yang bisa Anda gunakan untuk melakukan navigasi dengan mudah hingga mengubah warna aplikasi. Paranoid Android pun dapat digunakan pada HP Android dengan spesifikasi yang rendah.
2. Liquid Smooth
Dengan kombinasi tampilan dan tema yang menarik, Liquid Smooth adalah salah satu custom ROM yang wajib Anda coba gunakan. Berbeda dengan custom ROM pada umumnya, Liquid Smooth sendiri lebih fokus untuk mengembangkan performa dan fitur yang dimilikinya.
Walaupun begitu, Anda masih tetap dapat memodifikasi tampilan di perangkat Android sesuai dengan selera. Tidak hanya itu saja, Liquid Smooth pun dapat mengubah beberapa pengaturan dasar di sistem operasi, fitur yang jarang sekali dimiliki oleh custom ROM lainnya.
Fitur unggulan dari Liquid Smooth yaitu overlocking yang dapat membuat Anda merasa lebih nyaman dalam memainkan sebuah game. Anda dapat mengunduh custom ROM Liquid Smooth di website resminya.
3. Cyanogen Mod
Custom ROM Android selanjutnya yang menjadi rekomendasi untuk digunakan yaitu Cyanogen Mod. Cyanogen Mod menjadi salah satu custom ROM yang juga paling banyak digunakan karena memiliki kestabilan dan kecepatan yang optimal.
Cyanogen Mod juga kompatibel hampir di semua perangkat Android, jadi tidak perlu khawatir jika perangkat Android Anda tidak cocok dengan custom ROM ini. Cyanogen Mod juga memberikan panduan pemasangan custom ROM, jadi Anda bisa memasangnya dengan mudah.
Berbeda dengan beberapa custom lainnya yang memiliki tampilan cukup berbeda, Cyanogen Mod memiliki tampilan yang hampir mirip dengan sistem operasi bawaan Android. Hal ini dilakukan agar kinerja sistem operasi tetap dapat berjalan dengan optimal dan tidak memberatkan sistem.
Cyanogen Mod juga tidak memberikan aplikasi bawaan seperti halnya pada sistem operasi bawaan Android yang cukup memberatkan. Anda dapat mengunduh Cyanogen Mod secara gratis melalui website resminya.
Baca Juga: 5 Aplikasi Kalibrasi Baterai Android Terbaik
4. PAC ROM
Custom ROM alternatif lainnya yang kompatibel digunakan hampir di semua perangkat Android yaitu PAC ROM. Kelebihan dari PAC ROM sendiri adalah memiliki banyak fitur menarik yang tidak dimiliki oleh kebanyakan custom ROM lainnya.
Bahkan banyak orang yang telah mencoba menggunakan PAC ROM sebagai firmware nya menyebut sebagai custom ROM all in one. Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh PAC ROM yaitu kestabilannya ketika sedang dijalankan.
Secara singkat, PAC ROM melakukan kolaborasi dari beberapa custom ROM terbaik agar dijadikan menjadi satu untuk memudahkan penggunanya. Anda dapat mengunduh file PAC ROM pada website resminya secara gratis.
5. LineageOS
Custom ROM terakhir yang menjadi rekomendasi kami untuk dapat Anda coba gunakan yaitu LineageOS. Custom ROM ini sendiri harir dengan perubahan dan fitur-fitur menarik yang tentunya lebih lengkap dibandingkan banyak custom ROM lainnya.
Launcher yang dimiliki LineageOS ini juga sangat simple, jadi tidak akan membingungkan ketika sedang digunakan. Selain itu, custom ROM ini juga memiliki aplikasi kamera yang fiturnya lebih lengkap dibandingkan sistem bawaan Android.
Dengan menggunakan custom ROM Android, Anda dapat merasakan pengalaman yang berbeda dalam menggunakan sebuah perangkat Android. Namun yang perlu Anda perhatikan, custom ROM Android harus kompatibel dengan perangkat HP yang digunakan agar dapat bekerja dengan baik.