JSMedia – Sampai saat ini film Squid Game masih menjadi salah satu trending topik di sosial media. Dan banyak sekali orang yang ingin merasakan bagaimana sih rasanya bermain permainan seperti yang ada di film tersebut.
Nah pada kesempatan sebelumnya, Jakarta Studio telah membagikan tutorial bermain Squid Game di Roblox. Dimana kalian bisa mengikuti Fish Game yang dirancang khusus dan dibuat semirip mungkin dengan permainan Red Light Green Light di Squid Game.
Dan kali ini, kita akan bahas lagi salah satu game yang juga dibuat mirip sekali dengan yang adai di film tersebut. Namun untuk sekarang kita akan memainkan Red Light Green Light tersebut di sebuah game yang bernama Sakura School Simulator.
Apa Itu Sakura School Simulator?
Mungkin ada diantara kalian yang masih belum tahu tentang game yang satu ini. Seperti namanya, Sakura School Simulator merupakan sebuah game yang dimaksudkan untuk mensimulasikan kehidupan anak sekolah.
Dimana dalam game yang satu ini kalian bisa mengendalikan seorang karakter untuk menjalani kehidupan masa sekolahnya. Kalian bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar atau pergi ke berbagai macam tempat di dalam game tersebut.
Cara Download Sakura School Simulator APK
Nah bagi kalian yang mungkin baru pertama kali mendengar tentang game ini dan belum sempat mencobanya, bisa langsung download melalui Play Store dan App Store Kemudian tinggal install seperti biasa saja.
Di dalam game tersebut kalian bisa melakukan berbagai macam hal seperti :
- Membuat Karakter Sendiri
Sebelum bermain kalian juga bisa memilih karakter yang akan kalian mainkan. Bisa memilih antara karakter laki-laki atau perempuan sesuai dengan kenginan masing-masing.
- Berkunjung ke Banyak Tempat
Sebagai aplikasi simulasi, di dalam game yang satu ini terdapat banyak tempat menarik yang bisa kalian kunjungi. Dan untuk memudahkan hal tersebut, kalian juga bisa menggunakan Jetpack.
- Berinteraksi dengan Karakter Lain
Dan tentunya di game yang satu ini kalian akan mendapati banyak karakter lain. Kalian juga bisa berbicara dan berinteraksi dengan mereka lho. Cukup dengan mendekatinya dan kemudian pilih opsi Talk.
- Berkelahi dengan Karakter Lain
Selain bisa bersosialisasi dan mencari teman, di game ini kalian juga bisa memukul karakter lain dan juga berkelahi. Meski tentu hal tersebut tak baik untuk dicontoh namun bisa buat seru-seruan di dalam game.
Baca Juga : Nama Filter Squid Game yang Viral
ID Props Squid Game di Sakura School Simulator
Lalu apa hubungannya antara game Sakura School Simulator dengan Squid Game? Bagi kalian yang sudah pernah bermain Sakura School Simulator pasti tahu, bahwa seringkali ada yang membuat modifikasi bangunan di dalam game tersebut.
Biasanya para konten kreator bangunan dengan sengaja membuat suatu arena atau tempat yang terinspirasi dari sesuatu yang sedang viral. Dan karena itulah Sakura School Simulator ini menjadi unik dan tidak membosankan.
Berhubung yang sedang viral di sosmed saat ini adalah film Squid Game, maka ada player yang sengaja membuat arena yang mirip dengan permainan di Squid Game tersebut. Tak lain tak bukan adalah permainan Red Light Green Light.
Nah buat kalian yang ingin merasakan bagaimana bermain Squid Game di Sakura School Simulator, maka bisa masuk ke arena yang telah dibuat khusus tersebut. Berikut ini adalah ID Arena Squid Game di Sakura School Simulator :
87163270066210
Cara Memasukkan ID Props di Sakura School Simulator
Pasti ada diantara kalian yang masih bingung dan belum tahu bagaimana cara memasukkan ID arena diatas. Terutama bagi para player baru yang belum pernah bermain game Sakura School Simulator ini. Nah untuk itulah, silahkan simak tutorial lengkapnya berikut ini :
1. Pertama buka game Sakura School Simulatornya.
2. Setelah itu masuk menu Item > pilih Props.
3. Pilih opsi > Search by Props ID.
4. Masukkan ID Props yang telah dibagikan diatas.
5. Tap Apply dan kemudian OK untuk mencarinya.
6. Nah kalian akan langsung ketemu arena Squid Game.
Di dalam area tersebut kalian bisa melihat sebuah tempat yang dibuat semirip mungkin dengan yang ada di SquidGame. Ada boneka yang terlihat sama persis denga yang kita tonton di film tersebut. Keren bangetkan?
Baca Juga : Rekomendasi Film Mirip Squid Game
FAQ (Frequently Asked Question)
Apa Itu Sakura School Simulator?
Sebuah aplikasi yang mensimulasikan kehidupan anak sekolah.
Bagaimana Cara bermain Squid Game di Sakura School Simulator?
Kalian bisa memasukkan kode props yang dibuat mirip dengan yang ada di film tersebut.
Berapa ID Props Squid Game di Sakura Scholl Simulator?
Kode IDnya adalah 87163270066210 dibuat oleh Faras dan Rayyan.
Bagaimana Cara memasukkan kode ID props Sakura School Simulator?
Kalian cukup pergi ke menu item, pilih Props, tap Search by Props ID, masukkan kode dan cari.
Kesimpulan
Nah itulah ID Props Squid Game di Sakura School Simulator. Kalian bisa langsung coba mencari arenanya dengan memasukkan ID yang telah Jakarta Studio bagikan diatas. Nantikan informasi update menarik lainnya yang akan sayang banget jika kalian lewatkan.