JSMedia – Beberapa pengguna instagram seringkali melaporkan masalah tidak bisa masuk menggunakan akun Facebook. Nah kira-kira apa ya penyebabnya? Kalian bisa simak pembahasan lengkapnya berikut ini.
Seperti yang kita tahu bahwa IG sendiri sekarang berada di bawah perusahan yang sama dengan Facebook. Sehingga sejak beberapa tahun yang lalu, kita bisa mendaftar akun Instagram baru dengan menggunakan akun FB.
Hal tersebut akan lebih mudah karena antara akun FB dan juga IG akan saling tertaut satu sama lain. Namun penggunan akun Facebook untuk login Instagram ini juga seringkali menjalami masalah, kira-kira kenapa y?
Penyebab Tidak Bisa Login IG Dengan FB
Error ketika ingin login ke akun IG memang cukup sering terjadi. Biasanya ada notifikasi username dan password salah ataupun akun dinonaktifkan. Padahal kita merasa data akun sudah dimasukkan dengan benar dan juga tidak melakukan pelanggaran yang bisa menyebabkan akun di blokir.
Nah jika hal tersebut terjadi pada kalian, berikut beberapa tips trik yang bisa kalian coba untuk mengatasinya.
1. User Password Salah
Salah satu penyebab umum dari error yang terjadi ketika login Instagram menggunakan FB biasanya karena kita salah memasukkan username dan password. Jadi coba kalian perhatikan ketika menginput email dan kata sandi yang sesuai dengan akun FB. Cek cara mengetahui password IG yang lupa, jika sudah merasa semua benar, silahkan lakukan login kembali.
2. Akun FB Bermasalah
Mendaftar akun IG dengan Facebook memang lebih praktis dan mudah. Namun hal tersebut juga memiliki resiko, dimana ketika akun FB bermasalah atau diblokir, maka akun IG yang tertaut pun pastinya akan ikut terkena imbasnya. Jadi kalian harus pastikan bahwa akun FB juga dalam kondisi normal atau tidak mengalami pembatasan.
3. Login dari Perangkat Lain
Sebagai salah satu tindakan preventif untuk mencegah adanya tindakan pembobolan akun, biasanya sistem IG akan membatasi upaya masuk dari perangkat baru yang belum dikenali. Sehingga kalian harus melakukana verifikasi terlebih dahulu agar bisa masuk dan menggunakan akun instagram di HP atau device yang baru tersebut.
4. Matikan VPN
Nah buat kalian yang sering menggunakan layanan VPN, sebaiknya matikan terlebih dahulu ketika ingin login ke akun IG. Karena bisa jadi penggunan VPN tersebut akan dicurigai sebagai aktivitas mencurigakan oleh sistem Instagram. Sehingga mengakibatkan akun dikunci sementara sebagai bentuk pengamanan.
5. Akun IG Diblokir
Berikutnya kalian juga harus mengecek apakah akun instagram yang ingin digunakan untuk login dalam kondisi normal. Karena cukup banyak pengguna yang tiba-tiba mendapati akun Instagramnya dikunci sehingga tak bisa masuk sama sekali. Coba hubungi CS IG untuk mendapatkan informasi terkait hal tersebut.
Nah itulah beberapa tips trik yang bisa kalian coba untuk mengatasi tidak bisa login ke akun instagram menggunakan FB. Semoga dengan tutorial diatas bisa menjadi solusi untuk mengatasi masalah kalian. Nantikan update informasi menarik lainnya hanya di Jakarta Studio.