Inilah 4 Cara Cek Tipe Smartphone Samsung tanpa Ribet

Inilah 4 Cara Cek Tipe Smartphone Samsung tanpa Ribet

JakartaStudio.com – Seiring berjalannya waktu smartphone Samsung selalu mengeluarkan beraneka ragam tipe. Smartphone Samsung dengan sistem operasi android semakin banyak yang melirik dan menggunakannya dengan berbagai hal kegiatan.

Nyatanya, Banyak orang apabila ditanya mengenai tipe smartphone mereka pastinya akan menjawab nama brand maupun merek yang mereka pakai. Tidak adanya salahnya ketika seseorang menjawab dengan kata tersebut.

Setiap tipe smartphone Samsung mempunyai kode unit yang berbeda meskipun mereknya sama. Apabila suatu saat anda ingin menjual Smartphone kepada orang lain diwajibkan anda tahu tipe, kode unik serta spesifikasi dari smartphone yang akan di jual kepada pembeli. Ini bertujuan agar ketika kita menjual barang dapat lebih percaya diri dalam mempertanggung jawabkan smartphone yang akan di jual.

Dari Sekian banyak orang yang menggunakan smartphone Samsung masih banyak yang tidak tahu bagaimana cara cek tipe smartphone yang dipakai olehnya. Faktanya kita tidak perlu membutuhkan pertolongan orang lain untuk bisa cek unit dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Lalu bagaimanakah cara cek tipe smartphone Samsung tanpa ribet yang bisa dilakukan secara mandiri? Kami akan mengulasnya secara lengkap pertanyaan tersebut. Tentunya ini merupakan langkah yang mudah dipahami, yuk simak langkah-langkahnya.

1. Cek Tipe Samsung menggunakan Menu Pengaturan

Cek Tipe Samsung menggunakan Menu Pengaturan

Apabila anda membeli smartphone samsung second dengan keadaan batangan Unit dan Charger Only. Anda tidak perlu kuatir dengan metode ini karena anda bisa mendapatkan tipe hp yang akurat. Bagaimanakah caranya dalam menggunakan menu pengaturan di smartphone Samung? Berikut kami ulah cara-caranya.

  • Pastikan samsung anda dalam keadaan hidup dan tidak terkunci
  • Cari menu pengaturan/settings lalu Masuk ke menu tersebut.
  • Kemudian carilah didalam menu tersebut Tentang perangkat/About Phone, ciri-ciri dari menu About Phone biasanya berada dibagian paling bawah.
  • Setelah anda menekan Menu tersebut kemudian tekan/pilih, Hasilnya akan menampilkan informasi mengenai perangkat lunak atau software mulai dari status, informasi hukum, nomor model, nama perangkat, informasi battery etc.
  • Didalam menu status nanti anda akan dapat melihat mengenai informasu IMEI, Serial Number, status perangkat etc.

Pada menu Settings anda juga bisa mengetahui mengenai informasi battery health mulai dari kapasitas battery, status battery, cycle Count smartphone samsung milk anda.

2. Menggunakan Bantuan aplikasi CPU-Z

Menggunakan Bantuan aplikasi CPU-Z

CPU-Z adalah salah satu perangkat lunak gratis yang bisa mendek dan menampilkan data perangkat keras yang sedang dipakai. Mulai dari chipset, Ram, Grapik etc.

Samsung saat ini telah menggunakan sistem operasi android. Dimana CPU-Z bisa di unduh melalui playstore secara gratis.

Lalu bagaimakah langkah kongkret dan mudah dipahami dalam menggunakan CPU-Z? yuk mari kita simak caranya.

  • Pastikan anda mengunduh apps CPU-Z di playstore agar lebih secure dalam penggunaannya, serta tidak ada malware yang berkeliaran. Ukuran CPU-Z itu tidaklah besar hanya berkisar 5 Mb.
  • CPU-Z bersifat Offline, apabila anda sudah mengunduh. Anda tetap bisa menggunakan apps tersebut meskipun tidak ada koneksi internet.
  • Lalu cari aplikasi CPU-Z yang tadi anda telah unduh, kemudian masuk ke aplikasi tersebut. Hasilnya nanti akan menampilkan secara lengkap mengenai informasi di smartphone anda.
  • Anda dapat memilih beberapa pada menu bar di atas, setiap menu bar memiliki informasi yang berbeda.
  • Selamat Mencoba.

 

Baca Juga:

Perlu Diketahui! 11 Kelebihan dan Kekurangan HP Vivo V20 2021

 

3.  Mengecek tipe dengan melihat kardus bawaan Samsung

Mengecek tipe dengan melihat kardus bawaan Samsung

Jika anda merupakan salah satu orang yang masih menyimpan kardus smartphone yang dari awal anda beli. Selamat anda beruntung untuk bisa melihat secara langsung spesifikasi smartphone anda dengan jelas dan tidak perlu anda pergi kesana sini untuk bisa mendapatkan kode unik dan tipe HP Samsung.

Mungkin bagi sebagian orang masih bertanya, “Bang bagaimana langkah-langkah supaya kita bisa mendapatkan tipe HP samsung?” Baik mimin akan coba jelaskan seringkas mungkin agar mudah di pahami.

  • Hal yang pertama tentunya anda dipastikan mempunyai kardus HP Samsung kalo belum ada cari di lemari yang sebelumnya pernah anda simpan.
  • Jika sudah ada, Lalu anda kemudian dapat memperhatikan setiap sisi yang ada pada kardus baik itu tulisan maupun hal-hal lain yang ada di kardus. Pihak Vendor biasanya mencantumkan tipe ponselnya disana.
  • Tipe dari smartphone samsung contohnya seperti GT-19082, Jika tulisan yang ada dibagian kardus memudar. Anda dapat mengecek melalui kartu garansi, biasanya tertera disana.
  • Ini merupakan bagian yang paling mudah karena hanya melihat langsung tulisan fisik yang keasliannya sangat dipercaya, Maka dari itu jangan lupa menyimpan kardus bekas smartphone kalian ya. Suatu saat kalian pasti benar-benar membutuhkannya.

4. Menggunakan Kode panggilan Rahasia pada samsung anda

Menggunakan Kode panggilan Rahasia pada samsung anda

Pernahkah anda Menyangka bahwa samsung tenyata mempunyai kode panggilan rahasia yang bisa mengakses fitur serial number yang ada pada HP Samsung anda. Sima tahapan untuk bisa mengakses kode panggilan Rahasia.

  • Pertama-tama pastikan anda membuka aplikasi menu panggilan
  • Kemudian anda bisa masuk kode *#1234#, lalu klik tombol panggil. Perlu diingat bahwa sistem gratis dan anda tidak perlu khawatir pulsa yang ada terpotong.
  • Anda akan diarahkan secara otomatis kemenu Version, didalamnya terdapat CP (Core Prosesor), CSC (Customer Software Customization), dan AP (Application Processor).
  • Kemudian Copy Paste / tulis ulang kode AP (Aplication Processor). AP (Aplication Processor) adalah sistem operasi yang digunakan oleh Android.
  • Lalu anda masuk ke mesin pencarian seperti google crome, input kode AP di browser. Selamat anda telah mendapatkan tipe HP Samsung yang sedang anda gunakan.

Kesimpulan

Cara Cek tipe Smartphone samsung anda dapat menggunakannya dengan cara, menggunakan menu pengaturan, menggunakan aplikasi CPU-Z, dapat melihat melalui kardus bawaan dari samsung yang kalian pernah beli dan bisa juga menggunakan kode Panggilan Rahasia yang telah di setup bawaan pabrik oleh samsung.

Silahkan pilih bagian mana yang menurut kalian mudah, dapat dilakukan secara cepat dan efisien. Selamat mencoba.