JSMedia – Meresahkan sekali, saat memasukkan kode referall agar mendapatkan poin 100.000 ternyata ada pemberitahuan ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’. Tentu tidak menyenangkan karena kode referall ini menjadi salah satu penghasilan agar cuan saat main Tiktok Lite.
Demi mencegah hal tersebut, maka alangkah baiknya mengetahui penyebabnya apa saja, sehingga saat muncul notifikasi tersebut tidaklah resah.
3 Penyebab Munculnya Notifikasi ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’
Tidak dipungkiri bahwa event undang melalui referall memang mendatangkan pundi-pundi rupiah yang lumayan bagi pengguna Tiktok Lite. Dengan demikian, saat kode referall atau ketika mau menguangkan hasil menjalankan misi di aplikasi video singkat tersebut, malah gagal. Oleh karena itu, mari simak penjelasan berikut ini.
1. Sudah Pernah Pasang Aplikasi Serupa
Sebagaimana diketahui, Tiktok Lite memang serumpun dengan Tiktok dan Douyin. Apabila di ponsel yang sama pernah menggunakan atau mengunduh aplikasi tersebut, maka notifikasi ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’ bisa muncul saat hendak memasukkan kode referall atau menatik koin.
Jadi, pastikan untuk memakai ponsel yang belum pernah dipakai untuk Tiktok. Sehingga proses menambah saldo bisa berhasil dan poin yang terkumpul bisa ditukarkan dengan uang secara langsung. Ini sangat menggiurkan karena banyak yang sudah sukses dan membuktikan gajian dari Tiktok Lite ini.
2. Menyetujui Undangan Dari Beberapa Orang
Sering mendapatkan kode undangan dan semuanya di-klik? Hati-hati, karena hal ini dapat menyebabkan munculnya notifikasi di atas. Apalagi, jika nomor referall yang dimasukkannya salah. Pasti akan muncul pemberitahuan tersebut.
3. Menggunakan Cara-cara Tidak Wajar
Besarnya poin reward yang diberikan oleh Tiktok Lite, membuat pengguna berlomba-lomba memperbanyak saldo masing-masing. Beberapa menggunakan cara nakal, berupa aplikasi dari pihak ketiga yang memungkinkan akun bisa menjalani misi dengan mudah dan curang. Hal ini, tentu terdeteksi dan berpotensi banned permanen juga.
4. Salah Memasukan Kode Referal Tiktok Lite
Selain penyebab di atas, kadang adanya gangguan jaringan internet yang digunakan juga bisa memunculkan notifikasi ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’ tersebut. Ada juga yang karena salah memasukkan kode referall yang seharusnya dan bahkan ada yang karena dobel account dalam satu ponsel.
Jika bukan karena Keempat penyebab di atas, maka segera tempuh langkah-langkah berikut ini untuk mengatasinya.
Baca juga: Tiktok Lite Viral! Cara Mendapatkan Uang di Tiktok Lite, Hingga Jutaan Rupiah!
Cara Mengatasi ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’
- Foto atau screenshot ketika pemberitahuan ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’ muncul
- Lalu, masuk ke menu ‘saya’
- Pilih titik tiga di ujung kanan halaman ‘saya’ ini
- Setelah itu, cari menu ‘Laporkan masalah’
- Jika sudah ketemu, pilih lagi symbol catat di pojok kanan atas
- Tulis dan kirimkan gambar terkait keluhan yang hendak disampaikan
- Selanjutnya Anda bisa jelaskan masalah terkait error tidak lolos penipuan TikTok ini secara singkat dan jelas di kolom yang telah disediakan
- Jelaskan secara singkat tentang kendala dan alasan untuk mengajukan perbaikan
- Kirim gambar hasil screenshot dengan pilih icon gambar, lalu unggah gamabr tersebut
- Pilih menu ‘laporkan’
- Selesai dan tunggu pihak pengembang menyelesaikan masalah tersebut
Mudah sekali bukan? Meski cara mengatasi munculnya pemberitahuan ‘Kesalahan Tidak Lolos Kontrol Penipuan Tiktok Lite’ ini terkesan sederhana, nyatanya butuh kesabaran untuk menunggu balasan dari customer service Tiktok Lite. Tapi memang harus sabar. Sementara menunggu, lebih baik siapkan pilihan konten menarik untuk menghasilkan saldo lagi.
Akhir Kata
Bagi anda yang ingin tahu lebih banyak mengenai cara mendapatkan uang di tiktok lite dengan mudah wajib coba terlebih dahulu, rebahan tapi dapet uang. Selamat mencoba.