JSMedia – Tokyo Revengers merupakan sebuah anime yang sedang populer dan viral akhir-akhir ini. Anime tersebut bercerita tentang geng-geng anak sekolahan yang saling bertarung satu sama lain.
Nah salah satu geng utama dalam anime tersebut adalah Tokyo Manji atau lebih biasa dikenal sebagai Geng Touman. Geng tersebut menjadi favorit banyak penggemar Tokyo Revengers bahkan hingga ke kalangan pemain Free Fire.
Nah untuk itulah dengan populernya anime yang satu ini, banyak juga para player FF yang ikut mengganti nickname mereka dengan logo Tokyo Manji (Touman). Nah apakah kalian juga ingin tahu bagaimana cara ganti nick FF dengan logo Touman?
Apa Itu Touman Tokyo Revengers
Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa Touman merupakan singkatan dari Tokyo Manji. Sebuah geng utama yang ada di dalam serial Tokyo Revengers. Geng tersebut beranggotakan Mickey, Draken, Keisuke Baji, Takashi Hitsuya, Takemichi Hanagaki dll.
Serial Tokyo sendiri bercerita tentang sosok Hanagaki Takemichi, seseorang yang dianggap sebagai pecundang selama hidupnya. Apa yang dia miliki hanyalah seorang kekasih bernama Tachibana Hinata.
Namun sayangnya sang kekasih justru terbunuh akibat perseteruan geng Tokyo Manji. Namun suatu ketika, secara misterius Takemichi kembali 12 tahun ke masa lalu saat masih duduk di bangku SMP.
Hal tersebut adalah kesempatan besar yang Takemichi dapatkan untuk merubah masa depan. Dimana ia harus berusaha untuk menyelamatkan sang kekasih agar tidak terbunuh.
Baca Juga : Cara Buat Logo Apple Free Fire
Cara Membuat Logo Touman Free Fire
Anime Tokyo Revengers ini memang sedang trending dan viral dimana-mana. Sehingga tak heran banyak yang ikut terbawa dengan ceritanya. Nah geng Touman sendiri juga memiliki logo khas yang mirip seperti Swastika.
Banyak sekali player FF yang sekarang menirukan logo touman tersebut dan dipasang pada nickname mereka. Nah apa kalian juga ingin mencobanya? Langsung saja simak tutorial berikut ini :
1. Pertama copy logo geng Touman berikut 卍
2. Setelah itu buka game Free Fire kalian.
3. Selanjutnya masuk ke menu Profil FF.
4. Setelah itu tap tanda pensil untuk edit.
5. Tinggal pastekan logo yang telah disalin sebelumnya.
6. Pastikan kalian punya cukup DM atau rename card.
7. Selamat, nickname kalian sudah ada logo toumannya.
Kesimpulan
Demikian sedikit penjelasan tentang cara menambahkan logo touman pada nickname Free Fire. Serial yang satu ini memang sedang populer dan viral termasuk di kalangan pemain Free Fire. Jika kalian tak ingin ketinggalan trendnya, silahkan ikuti tutorlal diatas.