Apa anda termasuk pengguna e-wallet OVO? Dengan segudang kemudahan yang diberikan, aplikasi ini kini makin populer. Cara mengganti nama akun OVO agar sesuai dengan benar adalah salah satu fitur yang tersedia di aplikasi ini.
Sampai dengan saat ini pengguna aplikasi OVO sudah semakin banyak. Hal ini salah satunya karena dapat memudahkan transaksi secara daring. Selain itu, aplikasi ini juga mudah digunakan serta menyediakan beragam fitur baik itu transfer ovo, topup ovo dll.
Lantas bagaimana untuk mengganti nama pada aplikasi OVO? Sebenarnya untuk ganti nama bisa melalui aplikasi juga pusat bantuan.
Panduan Cara Ganti Nama OVO Lewat Aplikasi
Terdapat beberapa alasan yang membuat pengguna OVO ingin mengganti nama akun. Adapun alasan paling kuat yaitu tidak sesuai dengan KTP.
Jika Anda penasaran bagaimana cara mengganti nama akun OVO agar sesuai dengan benar, berikut informasinya.
Data Apa Saja Yang Dapat Diubah Pada Aplikasi OVO?
Untuk awal penggunaan, Anda harus mendaftarkan data diri pada aplikasi ini. Dalam melakukan pendaftaran terbilang cukup mudah.
Nah, Anda tidak perlu merasa khawatir sebab nama, nomor ponsel, email, foto profil juga dapat diubah.
Syarat Ganti Nama Akun OVO
Sebenarnya dalam hal mengganti nama pengguna/ akun pada aplikasi OVO tidak membutuhkan dokumen pendukung. Akan tetapi, cukup pastikan bahwa Anda sudah upgrade OVO premier terlebih dahulu dan pastinya untuk bisa upgrade dan verifikasi nya tidak lama.
Lalu Anda harus pastikan nama pengguna sebelumnya berbeda dengan yang ada pada KTP. Hal ini guna mempermudah perubahan tanpa harus mengakses pusat bantuan atau call center OVO.
Cara Mengganti Nama Akun OVO Agar Sesuai Dengan Benar
Bagi Anda yang ingin mengganti data pada aplikasi OVO, caranya cukup mudah. Silakan ikuti saja langkah-langkah berikut ini.
- Langsung saja buka aplikasi OVO yang ada pada smartphone Anda
- Login akun dengan PIN atau sidik jari sesuai yang digunakan
- Pada halaman utama aplikasi, Kemudian lanjutkan dengan pilih menu Profil yang ada di sebelah pojok kanan bawah
- Selanjutnya tinggal pilih menu Ubah Profil yang berada tepat di sebelah nama dan nomor handphone untuk melanjutkan proses perubahan nama
- Kemudian anda akan masuk ke menu edit profil, hapus nama pengguna lama, ketik nama yang ingin diganti pada kolom Nama Lengkap dan dilanjutkan masukan nama yang sesuai dengan KTP
- lalu klik simpan apabila nama yang diisi sudah dirasa benar
- Apabila telah selesai, maka akan muncul notifikasi nama lengkap berhasil diubah
- Terakhir untuk memastikan cek profil, apakah nama pengguna telah berubah atau belum
Maka untuk selanjutnya, kegiatan transaksi Anda yang menggunakan OVO berubah sesuai nama yang diubah tadi. Namun apabila dalam perjalanannya Anda berubah pikiran dan ingin menggantinya, maka cukup lakukan hal yang sama kembali.
Baca Juga: Cara Mengganti Nomor OVO di Grab yang Sudah Tidak Aktif
Bagaimana Jika Tidak Bisa Ganti Nama OVO?
Apabila Anda telah melakukan tahapan seperti di atas tetapi tidak juga berhasil, maka Anda bisa langsung akses menu pusat bantuan. Pada menu ini Anda bisa menanyakan perihal perubahan nama akun yang sudah dilakukan.
Dengan akses menu pusat bantuan, Anda akan langsung dipandu cara ganti nama akun. Namun sebelumnya Anda akan diberikan beberapa pertanyaan untuk memvalidasi, kemudian dilanjutkan dengan fitur chat.
Apabila Anda merasa belum puas dengan jawaban melalui fitur chat, dapat melakukan panggilan call center di nomor 1500 696. Dengan telepon, Anda lebih leluasa menanyakan permasalahan yang dialami.
Akhir Kata
Bagi pengguna aplikasi OVO, tentu ganti nama akun adalah fitur fitur yang menarik. Nah, informasi mengenai cara mengganti nama akun OVO agar sesuai dengan benar adalah langkah yang cukup sederhana dan mudah untuk dilakukan. Selamat mencoba.