JSMedia – Ketika Anda bosan memakai Spotify dan ingin menonaktifkan akun sendiri di aplikasi tersebut, maka tidak salah lagi cara menghapus akun Spotify secara permanen adalah info yang pas untuk Anda. Sekarang Anda tidak perlu bingung lagi karena panduan lengkapnya ada di pembahasan kali ini.
Spotify adalah sebuah layanan penyiaran musik yang memang banyak digunakan oleh berbagai kalangan. Namun ternyata tidak semua orang mampu untuk terus berlangganan layanannya, sehingga mereka ingin mengetahui cara menghapus akunnya di aplikasi ini. Jika Anda adalah salah satunya, simaklah penjelasan lengkapnya.
Cara Menghapus Akun Spotify Secara Permanen,
Layanan VIP pada aplikasi Spotify yang premium otomatis berbayar. Alasan inilah yang menjadi salah satu kendala. Mungkin Anda ingin menghapus akun pada aplikasi tersebut, kemudian bermaksud mencoba menggunakan aplikasi sejenis yang lainnya. Tidak menutup kemungkinan layanan gratis bisa Anda dapatkan di aplikasi lain.
Walaupun demikian layanan VIP ini memberikan kelebihannya saat digunakan. Misalnya Anda bisa melewatkan iklan yang ada. Selain itu pastinya Anda bebas menikmati musik yang tidak tersedia bagi pengguna layanan gratis. Layanan premium tentunya juga akan membuat Anda selalu update dengan perkembangan musik terbaru.
Satu hal yang disayangkan, syarat untuk menjadi pengguna VIP di aplikasi ini adalah Anda diharuskan berlangganan. Biasanya notifikasi akan selalu muncul setiap masa periode langganan akan segera habis. Hal ini juga yang menjadi alasan sebagian pengguna ingin menghapus akunnya di Spotify.
Cara Menghapus Akun Spotify
Bagi Anda yang memang belum tahu, ada 2 cara yang digunakan untuk untuk menghapus akun Spotify. Sambil menyimak cara-cara ini, Anda bisa sekaligus mempraktikkannya juga.
1. Hapus Melalui Web Browser
Tahukah Anda bahwa mudah saja melakukannya menggunakan web browser? Jika melalui web browser cara menghapus akun Spotify secara permanen adalah berikut ini:
- Bukalah web browser di perangkat yang Anda gunakan.
- Isi kolom pencarian agar terhubung ke link ini
- Lakukan login untuk membuka akun Anda di Spotify.
- Selanjutnya Anda bisa memilih ‘Close Account’.
- Maka setelah tindakan di atas, secara otomatis Anda akan menerima notifikasi terkait akun yang akan dihapus.
- Kalau akun yang dimaksud sudah sesuai, lanjutkan klik ‘Continue’.
- Kemudian klik ‘I Understand’ dan Anda klik lagi ‘Continue’.
- Bukalah pop-up pesan yang masuk dari Spotify.
- Langkah terakhir Anda pilih ‘Close My Account’.
Dapatkan konfirmasi terkait akun yang dihapus tersebut melalui email yang Anda gunakan saat mendaftar di Spotify. Namun ada fakta penting yang perlu Anda ketahui mengenai penghapusan akun ini. Yaitu akun Anda yang dihapus masih bisa dipulihkan kembali dalam kurun waktu 7 hari berturut-turut setelah email konfirmasi diterima.
Tentunya ada aturan yang berlaku juga setelah masa tenggang waktunya habis. Jika 7 hari sudah berlalu artinya akun Anda telah benar-benar dihilangkan secara permanen.
Baca juga: Apa Itu Spotify Group Session? Fitur Khusus Pengguna Premium
2. Menghentikan Layanan VIP Spotify
Langkah lain yang bisa Anda lakukan selain mencoba cara menghapus akun Spotify secara permanen adalah berhenti menjadi pengguna premium. Caranya mudah, yaitu:
- Masuk kembali melalui web browser.
- Hubungkan ke link http://spotify.com/account.
- Pilih pada menu ‘Your Plan’.
- Kemudian klik ‘Spotify Free’.
- Lalu pilih ‘Cancel Premium’.
- Biasanya akan ada pertanyaan konfirmasi, maka pilihlah ‘Continue to Cancel’.
- Klik ‘Yes’ sebagai langkah terakhir.
Kesimpulan
Menjadi pengguna premium Spotify mungkin saja hanya akan menambah beban pengeluaran, sehingga tidak perlu heran kenapa sebagian penggunanya ingin menghapus akun. Dengan demikian pembahasan terkait cara menghapus akun Spotify secara permanen adalah solusinya.