JSMedia – Film sekuel dari Sonic the Hedgehog resmi mulai tayang dan bisa ditonton di bioskop mulai dari tanggal 3 April 2022 yang lalu. Sejak film pertamanya yang bisa dibilang cukup sukses besar, Paramount langsung memutuskan untuk membuat sekuel dari film Sonic tersebut. Nah kira-kira seperti apa keseruan dari filmnya? Langsung saja kita cari tahu bagamana cara nontonnya berikut ini.
Sinopsis Sonic the Hedgehog 2
Sekuel ini melanjutkan kisah dari film pertamanya dimana kini Sonic yang menetap di Green Hills harus membuktikan diri bahwa ia memiliki apa yang dibutuhkan untuk menjadi seorang superhero. Namun tentu semua tak akan berjalan sesuai rencana. Karena Dr. Robotnik yang juga menjadi musuhnya di film pertama kembali lagi dan bersiap untuk mengincar Sonic.
Namun kini Dr. Robotnik tak sendirian, ia memiliki sekutu baru bernama Knuckles yang bertujuan untuk mencari mystical emerald yang bisa menghancurkan peradaban. Sonic dan teman-temannya harus menemukan mystical emerald tersebut sebelum ia jatuh ke tangan yang salah. Akankah kali ini ia berhasil menghadapi ancaman besar yang datang?
Baca Juga : Nonton Morbius Full Movie Sub Indo
Cast Film Sonic the Hedgehog 2
Aktor/Aktris | Peran |
James Marsden | Tom Wachowski |
Jim Carrey | Dr. Robotnik |
Ben Schwartz | Sonic (voice) |
Tika Sumpter | Maddie Wachowski |
Idris Elba | Knuckles (voice) |
Colleen O’Shaughnessey | Tails (voice) |
Karakter Sonic the Hedgehog 2
Beberapa karakter lama yang hadir di film pertamanya juga akan kembali lagi di sekuel ini. Namun juga akan ada beberapa karakter baru yang akan ikut meramaikan cerita dari Sonic dkk. Nah siapa saja mereka? Berikut daftar karakter yang akan hadir di Sonic the Hedgehog 2.
Sonic
Pertama tentu saja ada karakter utama kita yang tak lain adalah Sonic disuarakan oleh Ben Schwartz. Setelah di film pertamanya ia berhasil mengirim Dr. Robotnik ke planet jamur, kini Sonic tinggal di Green Hills, Montana. Nah kira-kira apa yang akan dilakukan Sonic di kehidupan barunya tersebut? Akankah ia kembali mengacau dan menghadapi ancaman-ancaman baru?
Tails
Sebenarnya ini bukanlah kemunculan pertama karakter Tails, karena di film pertama Sonic sendiri sosok Tails sudah muncul di post-credit scene. Karakter yang satu ini akan disuarakan oleh Colleen O’Shaughnessey. Tails sendiri dikisahkan sebagai kawan dari Sonic yang jenius. Di film sekuel kali ini, ia akan mencari Sonic dan membantunya dalam mencari mythical emerald yang dapat membahayakan dunia.
Knuckles
Karakter yang satu ini pertama kali diperkenalkan lewat game Sinic the Gedgehog 3 di tahun 1994. Ia diceritakan merupakan sosok terakhir dari klannya sekaligus rival dari Sonic. Karakter yang disuarakan oleh Idris Elba ini memang tak bisa lari secepat kilat seperti Sonic. Namun ia memiliki kelebihan lain yaitu tangannya yang sangat kuat. Knuckles bisa menangkat beban mulai dari 100 hingga 500 ton tanpa kesulitan. Pukulannya pun juga sangat kuat dan berbahaya.
Tom Wachowski
James Marsden akan kembali hadir memerankan sosok Tom Wachowski di film sekuel Sonic. Ia merupakan sosok Sheriff yang memiliki mimpi besar untuk mengembangkan karirnya di San Fransisco. Namun pertemuannya dengan Sonic membuat dirinya menyadari bahwa warga Green Hills lebih membutuhkan sosoknya dan membuat Wachowski memutuskan untuk tetap tinggal disana. Dan kemungkinan hal tersebut juga akan melibatkannya ke dalam konflik di Sonic the Hedgehog 2 nanti.
Dr. Robotnik
Musuh bebuyutan dari Sonic ini akan kembali lagi di sekuelnya. Dikenal juga dengan nama Doctor Eggman, ia merupakan sosok ilmuwan gila yang pada film pertamanya dibuang oleh Sonic dkk ke planet jamur. Namun entah bagaimana, karakter yang diperankan oleh Jim Carrey tersebut berhasil kembali lagi. Dan kini, ia akan membuat perhitungan dengan Sonic beserta kawan-kawannya lagi.
Baca Juga : Nonton Moon Knight Eps 1 – 6 END
Trailer Film Sonic the Hedgehog 2
Final trailer dari film Sonic the Hedgehog 2 sendiri dirilis pada tanggal 14 Maret 2022 dengan durasi 2 menit 35 detik. Dalam trailer tersebut, kita langsung diperlihatkan dengan hadirnya sosok Knuckles yang mengincar Sonic. Tak hanya sampai disitu saja, Dr. Robotnik yang telah dibuang ke planet Jamur ternyata mampu bertahan dan berhasil kembali lagi dengan kemampuan barunya.
Nonton Film Sonic the Hedgehog 2 Sub Indo
Sekuel Sonic the Hedgehog ini sendiri sudah tayang di bioskop sejak awal bulan April 2022 kemarin. Untuk menontonnya, kalian bisa langsung mendatangi bioskop-bioskop kesayangan yang dekat dengan tempat tinggal kalian. Kemudian nikmati keseruan petualangan Sonic dan kawan-kawannya dengan durasi kurang lebih sekitar 2 jam 2 menit.
Nonton Sonic the Hedgehog 2 Online
Lalu apakah film Sonic the Hedgehog 2 tersebut akan hadir di layanan streaming? Menurut informasi resminya, sekuel Sonic ini akan hadir untuk ditonton secara online 45 hari setelah tayang di bioskop Amerika Serikat. Jadi untuk menonton Sonic the Hadgehog 2 tanpa harus ke bioskop bisa mulai kalian nikmati sekitar tanggal 23 Mei 2022 lewat platform Paramount+.
Kesimpulan
Sonic the Hedgehog 2 merupakan sekuel dari film Sonic yang telah rilis sejak awal bulan April 2022. Dalam film keduanya kali ini, kita akan kembali menyaksikan petualangan Sonic dkk dalam melawan berbagai ancaman. Selain kembalinya Dr. Robotnik dari planet Jamur, kini juga muncul musuh baru lagi yang bernama Knuckles. Bagaimana Sonic akan menghadapinya? Langsung saja kita tonton keseruannya di bioskop kesayangan masing-masing.