Awas Penipuan Shopee Lewat Whatsapp, Begini Ciri-Cirinya!

Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA
Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA

Apakah kailan pernah menerima chat di WA yang isinya menawarkan peluang kerjasama dengan Shopee atau hadiah tertentu? Kemudian kalian coba cek profilnya terlihat memiliki foto yang cukup meyakinkan, terkadang juga memakai foto profil Shopee. Tidak lupa juga biasanya terdapat tanda centang yang semakin meyakinkan kalau itu adalah akun resmi atau official.

Namun sebaiknya kalian jangan gegabah, karena sekarang ini ada begitu banyak aksi penipuan dengan mengatasnamakan Shopee melalui Whatsapp. Dimana sudah banyak orang yang menjadi korban karena mudah tergiur dengan iming-iming hadiah, kerjasama, kesempatan bekerja atau yang lainnya.

Kalian tentu tidak ingin menjadi salah satu dari sekian korban penipuan tersebut dong? Nah untuk itulah, sangat penting mengenali aksi penipuan Shopee lewat WA yang sedang marak terjadi. Sehingga kita tidak mudah percaya dengan klaim-klaim yang mengatasnamakan pihak Shopee tersebut.

Ciri-Ciri Penipuan Shopee lewat WA

Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA
Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA

Penipuan Shopee melalui WhatsApp sebenarnya bisa dengan mudah dikenali melalui beberapa ciri-ciri tertentu. Sehingga kita pun bisa melindungi diri sendiri dari penipuan online yang memang sedang merajalela. Berikut adalah beberapa ciri-ciri yang bisa kalian perhatikan :

1. Foto Profil Berlogo Shopee

Penipu sering kali menggunakan foto profil yang mencantumkan logo Shopee atau gambar staf Shopee. Mereka berupaya membuat diri mereka terlihat meyakinkan sebagai pihak resmi Shopee. Namun, jika kalian melihat dengan cermat, seringkali resolusi gambar yang dipakai terlihat buram atau pecah-pecah. Hal tersebut menjadi ciri bahwa gambar itu mungkin diambil dari internet dan atau tempat lainnya.

2. Tidak Ada Tanda Verified

Akun resmi Shopee biasanya memiliki tanda “verified” atau ceklis hijau di sebelah nama atau profil mereka. Tanda ini menunjukkan bahwa akun WhatsApp tersebut resmi dan sah. Jika kalian menerima pesan dari Shopee tetapi tidak melihat tanda ini, itu bisa menjadi tanda bahwa akun tersebut palsu.

3. Nomor Tidak Terdaftar

Penipu sering menggunakan nomor WhatsApp yang tidak terdaftar atau memiliki kode area yang mencurigakan. Jika kalian menerima pesan dari nomor yang tidak terdaftar atau memiliki kode area yang tidak sesuai dengan wilayah resmi Shopee, maka sebaiknya tetap waspada.

4. Mengaku sebagai Pekerja Shopee

Penipu sering mengaku bekerja sebagai bagian dari manajemen Shopee, seperti Direktur Pemasaran atau Kepala Pemasaran. Namun, jabatan-jabatan tinggi seperti ini tidak akan secara pribadi menghubungi pengguna Shopee. Jika kalian menerima pesan dari seseorang yang mengaku memiliki jabatan tinggi dalam Shopee, disinyalir sebagai aksi penipuan.

5. Tawaran Kerja Sama Mencurigakan

Penipu sering menggunakan tawaran kerja sama yang tampak sangat menguntungkan sebagai umpan. Mereka mungkin menawarkan bayaran besar untuk melakukan tugas sederhana seperti like, follow, atau komen di media sosial. Atau mereka mungkin menjanjikan hadiah besar tanpa syarat. Tawaran-tawaran seperti ini sering digunakan untuk memancing korban agar masuk ke dalam jebakan.

6. Kata-Kata yang Tidak Rapi

Penipuan Shopee lewat WhatsApp sering dapat dikenali melalui bagaimana pesan mereka ditulis. Pesan yang terlalu panjang dan berantakan, penggunaan tanda baca yang salah, dan pergantian antara bahasa formal dan informal adalah ciri umum dari aksi penipuan.

7. Penipu Membayar Diawal

Beberapa oknum penipu akan mencoba membuat kita percaya dengan mentransfer uang ke korban setelah menyelesaikan beberapa misi. Namun, di misi-misi berikutnya, mereka mungkin meminta korban untuk melakukan deposit sejumlah besar uang. Ini adalah salah satu taktik mereka untuk mendapatkan uang dari kalian.

Tips Menghindari Penipuan Shopee di WA

Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA
Tips Menghindari Penipuan Shopee Lewat WA

Sudah ada begitu banyak orang yang menjadi korban dari aksi penipuan yang mengatasnamakan Shopee melalui chat WA tersebut. Sehingga sangat penting bagi setiap orang untuk tahu bagaimana agar tidak mudah jauh ke dalam perangkap para penipu tersebut.

1. Chat Akun Media Sosial Shopee

Sebelum kalian terlalu percaya pada pesan WhatsApp yang diterima, cobalah mengonfirmasi keaslian akun tersebut dengan mengirimkan pesan atau DM ke akun media sosial resmi Shopee di platform seperti Facebook, Instagram, atau Twitter. Akun-akun resmi Shopee biasanya memiliki tanda verifikasi. Dengan begitu, kalian tak akan mudah tertipu oleh akun-akun bodong.

2. Cek Saldo ShopeePay Dulu

Jangan terburu-buru mengklik tautan atau link yang diberikan oleh penipu yang mengklaim telah mentransfer sejumlah uang ke saldo ShopeePay kalian. Sebelum melakukan tindakan apa pun, cek saldo ShopeePay kalian melalui aplikasi resmi Shopee. Karena sekarang banyak aksi penipuan yang bisa menguras saldo Shopeepay kita lho.

3. Cek Nomor Penipu

Sebelum kalian merespons pesan dari nomor yang mencurigakan, gunakan aplikasi seperti GetContact atau TrueCaller ID untuk memeriksa nomor WhatsApp pengirim. Jika nomor tersebut telah dilaporkan sebagai nomor penipu oleh pengguna lain, maka sebaiknya kalian abaikan dan jangan ditanggapi.

4. Blokir Nomor Penipu

Jika kalian sudah mencurigai bahwa sebuah nomor adalah milik penipu, jangan ragu untuk langsung memblokirnya di WhatsApp. Ini menjadi langkah terbaik agar kita tidak menjadi target aksi penipuan terus-menerus.

5. Jangan Berikan Data Penting

Penipu sering meminta data penting seperti kode OTP akun Shopee, nomor rekening bank, password akun Shopee, screenshot profil akun Shopee, password akun e-wallet, dan lainnya. Jangan pernah memberikan data-data tersebut kepada penipu, karena nanti bisa disalahgunakan untuk hal-hal yang merugikan kita.

Hal yang Harus Dilakukan Jika Terkena Penipuan

Menjadi korban penipuan tentu bukanlah hal yang menyenangkan. Karena bisa menimbulkan kerugian pada diri kita. Untuk itulah sangat penting untuk melakukan tindakan pencegahan. Nnamun jika sudah terlanjur terjadi, apa yang harus kita lakukan? Berikut beberapa tips triknya.

1. Hubungi Customer Care Shopee

Jika kalian telah menjadi korban penipuan, segera hubungi Customer Care Shopee. Mereka dapat memberikan panduan tentang langkah-langkah yang perlu diambil selanjutnya. Pastikan untuk memberikan rincian yang jelas tentang aksi penipuan yang telah kalian alami.

2. Laporkan ke Polisi

Penipuan adalah tindakan kejahatan, yang mana tentu bisa dilaporkan kepada pihak berwajib. Pergilah ke kantor polisi terdekat dan berikan laporan tentang penipuan yang kalian alami. Serahkan semua bukti yang kalian miliki, seperti pesan WhatsApp, nomor telepon penipu, atau bukti transfer uang.

3. Blokir Rekening atau ATM

Jika penipu telah meminta kalian untuk mentransfer uang atau memberikan informasi rekening bank kalian, segera hubungi bank kalian. Mereka dapat membantu kalian menutup rekening atau mengambil tindakan perlindungan lainnya untuk mencegah adanya kerugian yang lebih besar.

4. Lindungi Informasi Pribadi

Jika kalian telah memberikan informasi pribadi atau sensitif kepada penipu, lakukan pergantian kata sandi akun-akun yang terkait dan mengaktifkan verifikasi dua langkah untuk tambahan keamanan. Sehingga nanti penipu tidak akan dengan mudah menyalahgunakan data yang sudah mereka dapatkan.

Kesimpulan

Di tengah semakin maraknya aksi penipuan online, memang kita harus selalu waspada dan tidak boleh gampang percaya. Apalagi metode yang digunakan oleh para penipu selalu berkembang dan berganti-ganti. Sekarang banyak penipu yang mengatasnakaman pihak Shopee dan menghubungi calon korbannya lewat Whatsapp.

Jika kalian juga pernah mendapati pesan serupa, maka sebaiknya tidak langsung percaya dengan ajakan kerjasama, penawaran hadiah atau pekerjaan lain yang ditawarkan. Karena itu merupakan bentuk umpan yang diberikan agar calon korban mudah percaya dan masuk ke dalam jebakan para penipu tersebut.