Apa Itu Privacy Extension For Whatsapp Web? Fungsi dan Link Downloadnya

Privacy Extension For Whatsapp

JSMedia – Seberapa sering kalian menggunakan WA? Apakah kalian yakin bahwa isi chat atau percakapan kalian aman dan tidak diketahui oleh orang lain? Untuk itulah, keamanan merupakan salah satu hal penting dan wajib kita perhatikan. Dan beruntungnya, WA juga telah memiliki sistem keamanan yang mumpuni.

Whatsapp sudah menjadi salah satu aplikasi chatting yang kita gunakan untuk berkomunikasi setiap harinya. Dengan WA, kita bisa dengan mudah berkirim pesan teks, melakukan panggilan suara ataupun video dengan memanfaatkan jaringan internet. Oleh karena itulah biaya penggunaan WA terbilang jauh lebih murah daripada SMS atau panggilan telepon menggunakan pulsa.

Nah beberapa hari belakangan ini, sedang ramai pembicaraan tentang Privacy Extenction for Whatsapp Web. Dimana konon aplikasi tersebut bisa memperkuat keamanan pada whatsapp kita agar tidak mudah dibobol dan hack. Ingin tahu bagaimana cara download dan menggunakannya? Silahkan simak pembahasan berikut ini.

Baca Juga : Cara  Membuat Scrolling Text I Love You WA

Tentang Privacy Extension For Whatsapp Web

Privacy Extension For Whatsapp Web

Mari kita mulai dari hal yang mendasar terlebih dahulu. Dimana perlu diketahui, whatsapp telah menggunakan sistem enkripsi end-to-end pada layanan mereka untuk menjaga keamanan privasi penggunanya. Dimana setiap pesan teks, panggilan suara ataupun video tak akan bisa dilihat ataupun didengar oleh hacker dan pihak yang ingin membobolnya.

Akan tetapi, fitur enkripsi end-to-end ini hanya berlaku untuk komunikasi digital saja. Sehingga ketika ada orang terdekat kita yang meminjam HP kemudian membuka whatsapp, mereka tetap bisa melihat isi chat kita. Nah disinilah Privacy Extension for Whatsapp Web muncul sebagai solusi untuk masalah tersebut.

Privacy Extension for Whatsapp Web adalah sebuah sebuah ekstensi untuk beberapa web browser seperti Google Chrome dan Mozilla Firefox. Apa fungsinya? Secara umum untuk melindungi informasi pribadi kalian yang terdapat pada whatsapp web di PC, komputer atau laptop agar tidak bisa dilihat oleh orang lain bahkan ketika kalian sedang membukanya di tempat umum.

Privacy Extension For Whatsapp Web

Secara umum, Privacy Extension For Whatsapp Web ini bisa memberikan efek blur pada tampilan whatsapp web di PC atau laptop kalian. Sehingga orang lain tidak akan bisa mengintip dan melihat data informasi penting yang ada di WA kita. Dan kita sebagai pengguna memiliki kendali penuh untuk menutup atau membuka informasi mana yang ingin dilihat.

Caranya cukup mudah yaitu hanya dengan menggeser kursor ke arah bagian yang ingin dilihat. Maka secara otomatis bagian tersebut akan terlihat jelas, sedangkan bagian lain akan diblur agar tidak bisa diintip oleh orang di sekitar. Kalian bisa download melalui link berikut ini :

Cara Install Extension for Whatsapp Web

Privacy Extension For Whatsapp Web

Lalu bagaimana cara untuk mendownload kemudian memasangnya di perangkat browser kita? Gampang banget kok, silahkan ikuti tutorial lengkapnya berikut ini :

  • Pertama, kalian buka salah satu link diatas.
  • Sesuaikan dengan browser yang kalian gunakan.
  • Setelah itu, kalian klik opsi Unduh/Tambahkan ke Chrome.
  • Tunggu proses unduhannya hingga selesai.
  • Sekarang ekstensi sudah terinstall di browser kalian.
  • Silahkan cek pada menu Extension untuk mengaktifkannya.

Baca Juga : Cara Keluar Grup WA Tanpa Ketahuan

Kesimpulan

Demikian pembahasan tentang Privacy Extension For Whatsapp Web yang sedang viral belakangan ini. Sekarang kalian sudah tahu kan apa fungsi dan kegunaannya. Jika memang kalian membutuhkannya, silahkan download dan install seperti tutorial yang telah dibagikan diatas. Semoga informasi tersebut membantu dan bermanfaat bagi kita semua.