JSMedia – Dalam game battle royale seperti PUBGM, kita akan ditempatkan di sebuah pulau bersama para pemain lain agar bisa saling membunuh dan bersaing untuk menjadi orang terakhir yang bertahan hidup.
Dan dalam kondisi tersebut, kita kadang dihadapkan dengan situasi yang sulit. Contohnya saja ketika squad kita sudah hampir rata dan hanya tersisa kalian sendirian. Sedangkan saat itu kalian bertemu dengan 1 squad beranggotakan lengkap.
Situasi seperti itu biasanya disebut sebagai solo vs squad. Salah satu kondisi paling sulit yang biasanya kita temui dalam game-game battle royale seperti PUBG Mobile. Karena kita harus menghadapi 4 orang sekaligus hanya seorang diri.
Baca Juga : Tempat Banyak Loot di Map Erangel
Cara Meratakan 1 Squad Sendirian
Namun bukan berarti solo vs squad adalah hal yang mustahli. Karena sudah banyak player yang membuktikan bahwa mereka bisa melawan 1 squad lengkap bahkan meratakannya kembali ke lobby sendirian. Hebat bukan?
Akan tetapi memiliki kemampuan untuk solo vs squad juga bukanlah perkara yang mudah. Karena dibutuhkan latihan serta skill yang mumpuni untuk bisa melakukannya. Nah berikut ini ada beberapa tips ampuh agar kalian bisa meratakan 1 squad PUBG Mobile sendirian.
1. Punya Pengalaman yang Banyak
Jika kalian mau punya skill yang jago, tentu harus punya pengalaman yang banyak. Oleh karena itulah latihan dan memainkan banyak match merupakan salah satu cara paling efektif. Dengan begitu secara alami sense kalian akan terlatih seiring berjalannya waktu.
Pengalaman juga akan membuat kalian lebih mudah mengenali lokasi-lokasi yang strategis. Sehingga hal tersebut akan memberikan keuntungan bagi kalian ketimbang player yang kurang memiliki pengalaman.
2. Atur Strategi yang Matang
Dalam kondisi solo vs squad, berarti kita harus menghadapi 4 orang player sendirian. Dan tentu situasi tersebut mengharuskan kita untuk memiliki rencana yang matang. Jangankan solo vs squad, menghadapi 1 orang saja jika gegabah pasti akan langsung ke lobby.
Dengan kondisi menghadapi 4 orang sekaligus maka alangkah baiknya jika kalian punya rencana yang sudah diperhitungkan sebelumnya. Biasanya dalam kondisi tersebut frag grenade dan smoke grenade adalah tools yang sangat penting.
3. Pilih Lokasi yang Strategis
Salah satu skill yang wajib dimiliki oleh para player PUBGM adalah kemampuan membaca situasi sekitar. Karena dengan begitu kalian akan dapat menentukan posisi mana yang sekiranya strategis digunakan untuk mengintai.
Meskipun harus menghadapi 1 squad sekalipun, jika kalian bisa mendapatkan posisi yang bagus maka akan memberikan keuntungan yang besar. Kalian akan lebih mudah untuk mentakedown lawan dan juga akan sulit untuk ditemukan.
Baca Juga : Cara Agar Tidak Tusun di PUBGM
4. Gunakan Senjata yang Tepat
Di setiap patch tentu ada senjata-senjata yang terkena balancing baik itu berupa buff maupun nerf. Sehingga kalian juga harus selalu mengikuti perkembangan senjata apa saja yang masih bagus untuk dipakai.
Apalagi jika dihadapkan dengan kondisi solo vs squad, maka pemilihan senjata harus tepat dan efektif. Contohnya saja seperti AKM, UZI, Vector, M4A1 merupakan weapon yang cukup ampuh apabila dalam kondisi solo vs squad karena bisa menghasilkan damage yang besar.
5. Terus Latih Skill Individu
Ketika bermain sebagai squad, tentu kerjasama tim adalah hal yang sangat penting. Kalian harus punya koordinasi yang bagus dengan anggota tim agar bisa saling melengkapi satu sama lain.
Akan tetapi, tidak selamanya semua anggota squad kalian akan selamat. Apabila dihadapkan dengan kondisi solo vs squad, maka yang akan dibutuhkan adalah skill individu. Karena kalian hanya bisa mengandalkan diri sendiri saja.
Maka dari itu kalian juga harus terus meningkatkan kemampuan bertempur di segala situasi. Baik itu close, mid maupun range combat. Karena situasi tak terduga bisa terjadi kapan saja. Selain itu belajar mengendalikan recoil senjata juga wajib dikuasai.
Kesimpulan
Itulah beberapa tips trik yang bisa kalian pelajari agar bisa solo vs squad di PUBGM. Apabila kalian memiliki skill yang mumpuni, maka bukan tidak mungkin untuk menghadapi 1 squad sekaligus dan meratakannya ke lobby sendirian.
Namun tentu kalian harus tetap terus berlatih demi meningkatkan skill dan kemampuan masing-masing. Apabila tekun dan memiliki kemauan yang kuat, pasti kalian bisa menjadi jago dan mungkin berkesempatan jadi pro player.
Semoga tips trik yang telah Jakarta Studio bagikan diatas bisa bermanfaat. Nantikan informasi menarik lainnya pada update mendatang!