Telegram merupakan sebuah aplikasi yang memudahkan kita untuk melakukan komunikasi baik menggunakan teks, suara maupun video. Fungsinya sama seperti Whatsapp yang bisa dipakai untuk chatting, voice call dan juga video call menggunakan jaringan internet. Sehingga lebih mudah, cepat dan tentu saja murah dari segi biaya.
Namun dibalik semua kelebihan dan kemudahan yang ditawarkannya, terkadang aplikasi Telegram juga bisa mengalami kendala. Salah satu yang sering terjadi adalah munculnya status memperbarui (updating) dan juga menghubungkan (connecting). Biasanya, ketika hal tersebut terjadi kita tidak bisa menerima ataupun mengirimkan pesan baru.
Nah apa sih penyebab dari masalah yang satu ini? Tentu kita harus segera cari solusinya agar ia bisa segera diatasi dan tidak mengganggu aktivitas komunikasi kita sehari-hari. Untuk itulah, Jakarta Studio sudah merangkum informasi lengkapnya dalam artikel berikut ini.
Penyebab Telegram Updating dan Connecting
Ada cukup banyak pengguna Telegram yang melaporkan bahwa mereka juga seringkali mengalami masalah yang satu ini. Hal tersebut membuat aplikasi Telegram mereka jadi tidak bisa digunakan untuk kebutuhan komunikasi. Nah biasanya ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan Telegram memperbarui dan menghubungkan terus, diantaranya sebegai berikut.
1. Aplikasi Telegram yang Menjadi Berat
Saat kalian merasa bahwa Aplikasi Telegram semakin berat, mungkin saja ini menjadi akar masalah koneksi dan pembaruan yang terus-menerus. Dengan banyaknya pesan yang masuk, aplikasi dapat mengalami penurunan kinerja yang membuat proses membuka menjadi lebih lama.
Jumlah pesan yang besar, terutama dari grup atau channel tertentu, dapat menyebabkan aplikasi menjadi sulit untuk mengelola dan menyajikan informasi secara efisien. Sehingga perlu waktu lebih lama untuk memproses semua pesan baru tersebut ketika kalian pertama kali membuka Telegram.
2. Koneksi Internet yang Kurang Stabil
Kemudian koneksi internet yang kurang stabil juga seringkali menjadi penyebab masalah koneksi dan pembaruan di Telegram. Ketika koneksi internet sedang bermasalah, pesan baru memerlukan waktu lebih lama untuk dimuat, dan ini dapat membuat pengguna merasa frustrasi. Maka dari itu, sangat penting untuk memastikan jaringan internet yang kalian gunakan dalam kondisi baik.
3. Masalah Teknis dari Aplikasi Telegram
Tidak jarang, masalah koneksi dan pembaruan terus-menerus dapat disebabkan oleh masalah teknis dari sisi aplikasi Telegram itu sendiri. Meskipun ini jarang terjadi, hal tersebut mungkin akan membutuhkan perbaikan atau pembaruan dari pihak pengembang aplikasi. Kalian hanya perlu menunggu proses perbaikan yang mungkin akan membutuhkan sedikit waktu.
Solusi Untuk Mengatasi Masalah yang Satu ini
Nah setelah mengulik beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab dari Telegram yang connecting dan updating terus, ada beberapa hal yang bisa kalian lakukan. Silahkan simak tips trik yang sudah Jakarta Studio rangkum berikut ini.
1. Mengatasi Aplikasi yang Berat
Untuk mengurangi beratnya aplikasi Telegram, pertimbangkan untuk meninggalkan grup atau channel yang tidak terlalu relevan atau penting. Selain itu, sesuaikan pengaturan notifikasi agar tidak terlalu banyak gangguan yang muncul, terutama dari grup-grup yang jarang Anda ikuti.
2. Memastikan Koneksi Internet yang Stabil
Pastikan Anda berada dalam area dengan koneksi internet yang stabil. Jika koneksi internet tiba-tiba turun, bersabarlah sejenak dan tunggu hingga kembali normal. Karena koneksi internet yang bagus sangat dibutuhkan agar Telegram bisa berjalan normal.
3. Penyimpanan Perangkat yang Cukup
Cek ruang penyimpanan perangkat Anda. Jika penyimpanan hampir penuh, hal ini dapat memengaruhi kinerja aplikasi. Hapus file atau aplikasi yang tidak diperlukan untuk memberikan ruang yang cukup bagi Telegram beroperasi dengan optimal.
4. Pembaruan Aplikasi Telegram
Pastikan aplikasi Telegram selalu diperbarui ke versi terbaru yang tersedia di toko aplikasi. Pembaruan tersebut akan bisa memperbaiki bug atau peningkatan kinerja yang dapat mengatasi masalah koneksi atau pembaruan yang terjadi terus-menerus.
5. Manajemen Aplikasi Latar Belakang:
Tutup aplikasi latar belakang yang tidak perlu berjalan secara bersamaan dengan Telegram. Ini akan membantu mengalokasikan sumber daya perangkat secara lebih efisien. Karena seringkali telegram tidak bekerja optimal karena tidak ada cukup RAM tersisa.
6. Pemeriksaan VPN/Firewall
Kalian juga bisa cek pengaturan VPN atau firewall pada perangkat Anda. Kadang-kadang, masalah koneksi pada aplikasi Telegram bisa terjadi akibat penggunaan VPN atau Firewall. Usahakan untuk menonaktifkan kedua layanan tersebut supaya tidak mengganggu koneksi kalian.
7. Cek Informasi Gangguan Telegram
Jika masalah koneksi atau pembaruan terus berlanjut, periksa sumber resmi Telegram seperti situs web atau forum pengguna. Mungkin ada pembaruan atau pemeliharaan server yang sedang berlangsung. Sehingga kalian tahu kapan proses maintenance akan selesai dan layanan bisa normal kembali.
Kesimpulan
Nah itulah beberapa tips trik yang bisa kalian coba untuk mengatasi telegram yang terus memperbarui dan menghubungkan. Semoga dengan tips tersebut bisa menjadi solusi ampuh agar Telegram kalian bisa berjalan dengan normal kembali. Jika masalah masih terus berlanjut, coba hubungi layana pelanggan Telegram untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.