JSMedia – Apakah kalian bingung ketika ingin mengatur ukuran kertas kuarto di Word? Karena sebelum mencetak dokumen, sangatlah penting untuk mengatur margin dan format kertasnya terlebih dahulu.
Sehingga nantinya hasil print bisa lebih rapi dan sesuai dengan ukuran kertas yang dipakai. Nah salah satu ukuran kertas yang sering digunakan adalah kuarto. Apakah kalian sudah tahu apa artinya?
Kertas Kuarto Adalah
Ini merupakan salah satu ukuran kertas pada buku standart yang ada di Amerika berdasarkan American Library Association. Biasanya kertas kuarto ini memiliki ukuran yang identik dengan kertas HVS biasa kita kenal.
Untuk ukuran pastinya, kertas kuarto ini kira-kira 9,5 x 12 inch atau 22,75 x 30 cm. Namun di Indonesia sendiri ukuran tersebut biasa disederhanakan menjadi 21 x 28 cm agar lebih mudah.
Namun untuk ukuran pada komputer, kertas kuarto biasanya dibilangkan dengan 215,9 x 279,4 mm atau sama dengan ukuran kertar Letter di word.
Baca Juga : Cara Mengatur Margin di Word
Ukuran Kertas Kuarto
Nah buat kailan yang sering bingung ketika ingin mengatur size cetak dari kertas kuarto ini, berikut perbandingannya dalam satuan milimeter, centimeter dan inchi :
- Ukuran kertas Kuarto dalam mm adalah 215.9 x 279.4 mm.
- Ukuran kertas Kuarto dalam cm adalah 21.59 x 27.94 cm.
- Ukuran kertas Kuarto dalam inci adalah 8.5 x 11.0 inchi.
Ukuran diatas biasanya digunakan untuk pembuatan dokumen di word. Namun ketika kertas kuarto dipakai untuk desain grafis, maka satuan yang dipakai adalah pixel. Sementara itu untuk ukuran kertasnya pun juga disesuaikan dengan DPI yang digunakan, antara lain :
- Ukuran kertas Kuarto dalam pixel (72 DPI) = 612 x 792 pixel
- Ukuran kertas Kuarto dalam pixel (96 DPI) = 816 x 1056 pixel
- Ukuran kertas Kuarto dalam pixel (150 DPI) = 1275 x 1650 pixel
- Ukuran kertas Kuarto dalam pixel (300 DPI) = 2550 x 3300 pixel.
Baca Juga : Cara Cek Typo di Word Online
Cara Mengatur Ukuran Kertas Kuarto di Word
Nah setelah mengetahui ukuran kertas kuarto, maka kita bisa mengsettingnya dengan mudah di Microsoft Word. Berikut panduan lengkapnya untuk kalian :
- Pertama buka lembar kerja Microsoft Word.
- Setelah itu, pilih tab menu Layout.
- Lalu klik Size dan pilih More Paper Sizes.
- Pada Paper Size, kalian bisa pilih Letter.
- Maka secara otomatis akan diatur ke ukuran kertas Kuarto.
- Namun jika ingin mensettingnya secara manual, pilih Custom Size.
- Lalu tinggal atur deh panjang dan lebar kertas sesuai kebutuhan.
- Jika semua sudah, maka tinggal simpan dengan klik OK.
Nah itulah sedikit pembahasan tentang ukuran dari kertas kuarto yang sering kita gunakan. Semoga setelah membaca artikel tersebut, kalian tidak bingung lagi ketika harus mengatur ukuran kertas di word. Nantikan update informasi menarik lainnya hanya di Jakarta Studio.