Download WinBox Terbaru 2024 Windows 32 Bit/64 Bit

Download WinBox Versi Terbaru
Download WinBox Versi Terbaru

Untuk memudahkan dalam proses konfigurasi MikroTik, biasanya banyak teknisi akan menggunakan bantuan aplikasi bernama WinBox.

Mungkin bagi kalian yang belum pernah setting Mikrotik masih bingung apa yang dimaksud dengan WinBox serta fungsi-fungsinya.

Secara sederhana, WinBox merupakan sebuah aplikasi yang berguna untuk memudahkan proses konfigurasi RouterOS MikroTik.

Ia dikembangkan oleh MikroTik, yaitu sebuah perusahaan jasa software dan hardware untuk kebutuhan konektivitas internet di seluruh dunia.

Nah untuk itulah, MikroTik pun menghadirkan WinBox ini sebagai solusi untuk memudahkan proses konfigurasi atau menyetting layanan MikroTik itu sendiri.

Fitur Unggulan WinBox

Download WinBox Versi Terbaru
Download WinBox Versi Terbaru

Aplikasi yang satu ini punya fungsi yang sangat banyak, mulai dari memeriksa status web server, membuat log akses, wireless access point, hotspot gateway, manajemen bandwidth, memantau lalu lintas data, memblokir situs, VPN server, dan semua pengaturan dan konfigurasi router.

Nah semua itu bisa dilakukan dengan berbagai fitur unggulan yang ada di dalam software ini. Ingin tahu ada apa saja? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Safe Mode

Salah satu fitur yang sangat menarik di WinBox adalah Safe Mode. Dimana dengan fitur ini akan membuat proses konfigurasi MikroTik menjadi lebih aman.

Karena jikapun kalian melakukan kesalahan dalam prosesnya tidak akan langsung menyebabkan kerusakan pada jaringan.

Kita bisa dengan mudah mereset atau mengembalikan konfigurasi router ke posisi sebelum safe mode diaktifkan jika terjadi kesalahan.

Sehingga akan lebih aman dan membantu khususnya bagi kailan yang mungkin masih belajar dalam proses penyettingan MikroTik.

2. Backup and Restore

Fitur lainnya yang tak kalah menarik yaitu Backup and Restore. Mungkin kalian juga sudah tahu apa fungsi dan kegunaan dari fitur ini.

Tidak lain yaitu untuk membackup atau mencadangkan suatu data penting. Kalian bisa membackupnya pada storage internal router, cloud storage ataupun hard disk komputer.

Nah ketika nantinya data penting tersebut dibutuhkan, maka kalian akan mudah mengembalikannya dengan fitur restore.

3. Keep Password

Lalu ada juga fitur keep password yang secara default sudah aktif. Fungsinya tentu saja untuk menyimpan password atau kata sandi kalian ke dalam file setting.cfg.viw di folder AppData/Roaming WinBox

Nah tentu fitur ini akan sangat membantu buat kalian yang seringkali lupa dengan password sendiri. Maka nanti tinggal akses saja Tools > Export Address > pilih folder untuk menyimpan file ekspor > Save. Lalu buka filenya dengan menggunakan Notepad.

4. Export dan Import

Untuk semakin memudahkan dalam proses konfigurasi router-router baru, maka WinBox ini juga dilengkapi dengan fitur export dan import.

Dimana nantinya, kalian bisa mengeksport settingan dari router lama yang sudah selesai. Setelah itu, nanti hasilnya bisa kalian masukan atau import ke router yang baru dan belum disetting.

Dengan begitu, kalian tak perlu lagi capek-capek melakukan proses konfigurasi mikrotik mulai dari awal. Cocok banget buat para teknisi yang sering mensetting banyak router baru.

5. Dashboard

Untuk fitur dashboard sendiri lebih memberikan kemudahan kepada para pengguna untuk melakukan monitoring terhadap perangkat router.

Disana kalian bisa melihat berbagai informasi penting mulai dari Time (waktu pada router), Date (tanggal pada router), CPU Usage (informasi penggunaan CPU router), Memory (konsumsi atau free RAM pada router), serta Uptime Router (durasi atau waktu router yang sedang aktif).

Download WinBox Versi Terbaru Gratis

Dengan semua fitur yang dimiliki oleh WinBox ini, tentu kalian sudah bisa membayangkan banyaknya kemudahan yang bisa diberikannya.

Kita dapat melakukan konfigurasi MikroTik dengan lebih simple menggunakan bantuan dari software berikut ini.

Kalian bisa pilih dan sesuaikan versinya dengan OS Windows kalian apakah versi 32 bit atau 64 bit.

Kesimpulan

WinBox merupakan sebuah software besutan MikroTik yang akan memudahkan kalian dalam proses konfigurasi Router MikroTik.

Di dalamnya ada banyak fitur yang akan membantu proses penyettingan router baru agar lebih mudah dan cepat selesai.

Silahkan unduh softwarenya secara gratis lewat link yang sudah Jakarta Studio bagikan diatas.