Perlu Diketahui! 11 Kelebihan dan Kekurangan HP Vivo V20 2021

Perlu Diketahui! 10 Kelebihan dan Kekurangan HP Vivo V20 2021

JakartaStudio.com – Brand  Vivo Mengeluarkan HP seri Vivo V2o 2021 awal tahun ini. Dimana memang saat ini merupakan sebuah ponsel yang cukup banyak di minati oleh pecinta gadget terutama para remaja dan Anak Muda.

Mungkin bagi sebagian besar penggemar vivo terlihat tidak ada bedanya jika di lihat dari bentuk. Hal unik apa yang bisa di dapat V20 versi 2021?

Seri terbaru vivo V20 versi 2021, kini chipsetnya menggunakan Snapdragon 730 yang sebelumnya chipset Snapdragon 720G.  Apakah memang beneran bagus jika kita menukar versi lama ke versi yang baru Vivo V20 2021? Yuk Kita Coba lihat selengkapnya mengenai 11 Kelebihan dan Kekurangan dari Vivo V20 tahun 2021.

Spesifikasi HP Vivo V20 2021

Spesifikasi HP Vivo V20 2021

  • Chipset: Qualcomm SM7125 Snapdragon 730
  • GPU: Adreno 618
  • RAM: 8 GB
  • Layar: AMOLED 6,64 inches
  • Memori Internal: 128 GB
  • Kamera Depan: 44 MP
  • Kamera Belakang: Triple 64 MP + 8 MP + 2 MP

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Alasan mengapa Vivo V20 diperbaharui, karena Popularitasnya yang memang secara grafik sangat tinggi peminatnya. Kenapa diperbaharui kembali? Karena Agar sesuai dengan pangsa pasar. Apa saja kelebihan dan kekurangan dari Vivo V20 2021 ini? yuk simak poin dari penjelasannya dibawah ini.

1. FunTouch 11 yang Minim Bloatware Serta Update

FunTouch 11 yang Minim Bloatware Serta Update

Funtouch merupakan fitur yang bisa memudahkan dan memberikan kenyamanan bagi pengguna. Dimana pada fitur Funtouch 11 telah di perbaharui mengenai Screen Capture. Biasanya Screen Capture mengambil secara keseluruhan akan tetepi di versi yang sudah di perhabarui pada Vivo V20 2021. Dapat Menseleksi area mana saja yang ingin pengguna ambil. Bentuk dari Screen Capture tidak selalu persegi, tapi di versi yang di perbaharui ini juga menghadirkan Mode Lasso.

Ada Pula update fitur yang bernama Gaming Picture-InPicture, Dimana pengguna dapat melakukan swipe up  menggunakan tiga jari pada saat bermain games hingga muncul dekstop ukuran mini. Inti dari fitur ini mampu melakukan multitasking.

Funtouch OS 11 sedikit sekali aplikasi yang merupakan Pre-installed. Mengakibatkan isu bloatware dapat terhindar.

2. Fitur Fast Charging

Kelebihan dari Vivo V20 2021

User Experience dari versi sebelumnya perangkat ini mengusung fast charging 33W Flash Charge. Vivo V20 bisa terisi mulai dari nol persen sampai full charge 100% hanya dalam jangka waktu kurang dari 1 jam, menarik bukan?

Casan berukuran 33W sudah ada dalam kemasan satu set dengan Smartphonenya. Jadi anda tidak perlu repot-repot untuk membeli kembali casan yang berukuran lebih besar dari bawaannya.

3. Baterai yang Cukup Awet

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Kapasitas Battery yang disediakan oleh Vivo V20 terdiri dari 4000mAh. Memungkinakan untuk pengguaan HP bertahan lebih lama di bandingkan HP Smartphone yang berada di bawahnya.

Sungguh menarik smartphone Vivo V20. Karena para pengguna tidak perlu lagi resah dengan battery yang mudah habis bepergian. Begitu juga anda bisa lebih fokus dalam mengabadikan setiap momen dibanding meresahkan kondisi battery yang akan habis.

4. Desain Bodi yang terlihat Stylish, Slim dan Trendy

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Vivo semakin hari semakin marak beredar serta banyak dikenal oleh para pengguna lain meskipun mereka tidak menggunakan Vivo. Desain dengan bodi yang terlihat Stylish, ukuran slim sehingga mudah di genggam tentu mengikuti tren masa kini.

Vivo V20 2021 menghadirkan opsi warna Midnight Jazz (hitam) dan Sunset Melody (Gradasi antara pink dan Ungu).

Berat dari Smartphone ini hanya sebesar 171 Gram sehingga menurut kami vivo telah mengeluarkan seri V20 sangat tepat dari sektor tampilan.

5. Layar OLED Tajam dan Cerah

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Apakah anda merasa nyaman ketika layar pada smartphone itu lebih tajam dan Cerah? Maka dari itu Vivo V20 menghadirkan layar OLED. Kelebihan OLED pada smartphone ini juga mendukung kontras rasio 2.000.000 : 1 yang artinya bisa memberikan warna yang hidup dan benar-benar akurat.

Meskipun ukuran dari Vivo V20 itu 6,44, akan tetapi mereka sudah menggunakan resolusi Full HD Plus dengan ketajaman gambar yang lebih sempurna. Layarnya pun bisa mencapai kecerahan 621 nits pada Mode Auto. Menariknya lagi apabila kita menggunakan HP tepat di bawah terik sinar matahari tulisan pada layar Smartphone ini akan tetap terbaca dan terlihat jelas.

 

Baca Juga:

Aplikasi Mempercepat Pengisian Baterai Android yang Patut Anda Coba

 

6. Memberikan fasilitas NFC

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Pada saat ini kita tentunya sudah banyak melakukan transaksi secara elektronik agar bisa lebih cepat dan tidak ribet. Konektifitas NFC salah satu contohnya, dia bisa membantu para pengguna dalam pengisian, cek saldo BRT, Tije, E-toll etc. Hanya scan kartu dengan aplikasi yang sudah disediakan (tergantung Bank apps yang di pakai).

Tentunya ini sangat membantu sekali karena kita sudah tidak perlu lagi top-up secara manual atau datang ke outlet terdekat agar saldo kartu BRT, Tije bisa terisi.

Penggunaan Fitur NFC lebih cenderung banyak digunakan bagi orang yang tinggal di kota Metropolitan.

7. Performa lebih Kencang dari versi sebelumnya

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Hal yang benar-benar membedakan Vivo V20 dari versi sebelumnya adalah chipset yang saat ini digunakan yakni Snapdragon 730, tentu performa lebih kencang dibandingversi sevelumnya Snapdragon 720G.

Benchmark yang dihasilkan dari Snapdragon 720G mempunyai skor 281340, sedangkan Snapdragon 730 mendapatkan skor 256589 lebih rendah dari snapdragon 720G.

Perbedaan Benchmark tidak bisa di anggap representasi 100% Akurat untuk menggambarkan sebuah performa pada gadget.

8. Kamera Depan dengan lensa 44 MP

Kelebihan dari Vivo V20 2021

Semua orang pasti tahu senjata pamungkas dari brand vivo untuk dapat membidik tepat penggunanya adalah Kamera depan. Kamera depan kualitas selfie yang sangat baik dengan lensa 44 MP sebagai kamera Selfie.

Jika kita melakukan perbandingan dengan kompetitor yang sekelas dengan vivo rata-rata mereka hanya menggunaka resolusi 32 MP. Tentunya HP Ini sangat unggul dengan menghadirkan kamera 44 MP.

Mampu memperlihatkan rentang dinamis dan kontras rasio yang baik, serta memebrikan warna yang cukup akurat. kelebihan yang lainnya juga tertera pada lensa auto fokus agar hasilnya bisa lebih tajam.

9. Kelas Mid-Range Harga yang cukup Terjangkau

Kelas Mid-Range Harga yang cukup Terjangkau

Hadirnya Vivo V20 2021 dengan menggunakan chipset Snapdragon 730 membuat orang tergiur untuk dapat membelinya ditambah dengan kamera dengan ukuran 44 MP sebai kamera Selfie, siapa saja orang tidak bakal tertarik? Pastinya tertarik.

Harga yang di bandrol sekitar 4,8 juta – 5,2 juta yang terbilang kategori worth it apabila anda ingin upgrade maupun membeli Vivo V20 2021 dengan spesifikasi yang terbilang sangat mumpuni.

Kekurangan Vivo V20 2021

Mau bagaimanapun kita mencintai sebuah produk, dipastikan setiap produk itu mempunyai beberapa kekurangan. Berikut kekurangan Vivo V20 2021:

1. Refresh Rate 60 Hz

Kekurangan Vivo V20 2021

Ternyata pada perangkat ini memang Vivo tidak menghadirkan opsi penyegaran tinggi agar bisa memaksimalkan tampilan/ Skor yang diberikan pada Refresh Rate 60 Hz. Jauh dari kompetitor di kelasnya yang hampir sama. OPPO Reno5 memberikan Refresh Rate hingga 90 Hz.

 2. Kualiatas dari Speaker yang terbilang kurang baik

Kekurangan Vivo V20 2021

Dimanapun Anda berada pastinya selalu menggunakan speaker yang sudah ada pada perangkat. Pada Vivo V20 2021, tidak bisa menghasilkan kualitas bass yang baik. Menurut kami untuk HP yang berada pada kelas Mid-Range seharusnya Vivo V20 juga memperhatikan kualitas speaker agar tidak kalah saing dengan kompetitor yang berada di kelasnya.

Karena Speaker pada smartphone untuk disaat ini tidak selalu di gunakan hanya untuk lagu saja. Terkadang kita menonton Film, Series, TV Etc. Kenyamanan ketika dalam penggunaan terutama saat menonton itu memang benar dirasakan oleh para pengguna.

Kesimpulan

Perangkat Vivo V20 versi 2021 merupakan Smartphone yang tidak bisa kita remehkan keberadaanya. Di sokong dengan chipset yang terasa powerful, ketahanan battery yang cukup awet, didukung dengan Fast charging serta menghadirkan layar OLED. Dimana pengguna akan didorong serta bisa merasakan sensasi pengalaman yang cukup baik di seri ponsel mid-range.

Apabila rekan-rekan yang sudah membeli vivo V20 versi original, kami rekomendasikan untuk tidak di upgrade ke versi 2021. Karena mulai dari segi performa, mungkin tidak akan begitu terasa bagi pengguna yang hanya mengolah data saja. Sangat terlilat perbedaan dari seri original dan seri Vivo V20 2021 ada dari chipset nya yang menggunakan Snapdragon 730.