3+ Setting Sensitivitas Free Fire Terbaik Auto Headshot

Setting Sensitivitas Headshot FF

JSMedia – Pengen jago main Free Fire dan auto headshot? Maka kalian wajib tahu setinggan sensitivitas terbaik di FF. Karena dengan settingan yang benar, kalian akan lebih mudah untuk melakukan aim serta akurasi tembakan pun meningkat.

Sebenarnya setting sensitivitas untuk setiap orang akan berbeda satu sama lain. Tapi ada beberapa rumus sensitivitas terbaik yang umum dipakai dan bisa dipakai oleh kebanyakan player agar lebih jago.

Setting Sensitivitas Terbaik FF

Tiap player pasti punya cara dan strategi tersendiri dalam bermain Free Fire. Masing-masing menggunakan tips trik dan pengalaman yang berbeda demi bertahan dalam sebuah battle royale.

Apabila hal tersebut dipadukan dengan settingan sensitivitas yang bagus, maka akan meningkatkan performa permainan. Kita akan lebih mudah untuk melakukan aim dan bisa auto headshot kepala musuh.

Baca Juga : Cara Download Free Fire Rampage

Settingan Sensitivitas Jarak Dekat

Setting Sensitivitas Headshot FF

Untuk pertempuran jarak dekat atau close combat biasanya lebih membutuhkan reflek cepat dan aim yang bagus agar tidak diknock duluan oleh lawan. Berikut settingan yang bisa kalian coba untuk close combat :

  • General: 100
  • Red Dot: 100
  • 2X Scope: 90
  • 4X Scope: 88
  • AWM Scope: 88
  • Free Look: 66

Settingan Sensitivitas Jarak Menengah dan Jauh

Setting Sensitivitas Headshot FF

Selanjutnya ada preset untuk pertarungan yang efektif pada jarak menengah dan juga jauh. Silahkan contoh settingannya di bawah ini :

  • General: 100
  • Red Dot: 80
  • 2X Scope: 70
  • 4X Scope: 60
  • AWM Scope: 50
  • Free Look: 58

Settingan Sensitivitas HP Kentang

Setting Sensitivitas Headshot FF

Banyak sekali orang yang sulit bermain Free Fire karena terhalang perangkat berspesifikasi rendah. Karena biasanya akan terjadi lag yang juga menyulitkan mereka untuk melakukan aim. Nah berikut ada settingan untuk HP low specs yang mungkin bisa membantu agar auto headshot :

  • General: 100
  • Red Dot: 90
  • 2X Scope: 85
  • 4X Scope: 75
  • AWM Scope: 68
  • Free Look: 62

Baca Juga : Cara Install Free Fire di PC

Kesimpulan

Nah itulah beberapa settingan sensitivitas terbaik di Free Fire yang bisa kalian coba. Silahkan contoh dan coba gunakan di training sebelum mencobanya di match. Apabila terasa ada yang kurang bisa kalian atur untuk menyesuaikan dengan permainan kalian masing-masing.